Tausiah yang disampaikan oleh Ustad K.H. Muhammad Arifin Ilham.
Assalaamu alaikum wa rahmatullaahi wa barkaatuhu. Sahabatku, insya Allah rabu besok para tamu Allah melaksanakan Wukuf Arafah, 9 Dzulhijjah, sehari sebelum Idul Adha, kamis 10 Dzulhijjah. Alhamdulillah bertepatan dg keputusan sidang itsbat pemerintah Indonesia Idul Adha 10 Dzulhijjah jatuh hari kamis. Sungguh disunnahkan bagi umat Rasulullah yg tidak berwukuf untuk Puasa Arafah, inilah dalil dg keutamaannya :
Penghapus dosa setahun yg lalu bahkan sesudahnya, “Saya berharap kepada Allah agar dihapuskan (dosa) setahun sebelumnya dan setahun sesudahnya” (HR Muslim),
Saat berpuasa doa sangat mustajab, “Sebaik baik do’a adalah do’a pada hari Arofah...(HR At Tirmidzi),
Mendapat doa para Malaikat, " Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya berselawat (berdoa ) kepada orang-orang yang sedang makan sahur" Insya Allah termasuk disaat sahur untuk puasa "sunnah" (HR Ibnu Hibban dan Ath Thabrani),
Insya Allah dg taubat sungguh sungguh dan Puasa Arafah, Allah bebaskan dari Neraka, “Di antara hari yg Allah banyak membebaskan seseorang dari Neraka adalah hari Arofah (HR Muslim), “Tidaklah seorang hamba berpuasa sehari di jalan Allah melainkan Allah pasti menjauhkan dirinya dg puasanya itu dari api Neraka selama tujuh puluh tahun” (HR Bukhari Muslim).
"SubhanAllah begitu besar rahmat dan karunia Allah untuk hambaNya yg berpuasa Arafah, Semoga Allah perkenankan arifin dan kalian sahabatku untuk menikmati Puasa Arafah...aamiin". InsyaAllah kamis 07 00 pagi 10 Dzulhijjah / 24 September, abang akan khutbah Idul Adha di lahan pembangunan mesjid pesantren Az Zikra desa Cibadung Gunung Sindur Bogor untuk info hubungi Meldy 087886001417 / 082114191995. Foto saat khutbah Idul Fitri di Lapangan Gowa SulSel.
0 Response to "Tanggal 9 Dzulhijjah melaksanakan Wukuf di Arafah"
Post a Comment